7 Langkah Agar Terlihat Cantik Alami

Posted by Dea Sudiasih on

Artikel 7 langkah agar terlihat cantik alami (natural) berikut ini akan membahas cara-cara yang bisa anda lakukan untuk mengatasi berbagai masalah kulit mulai dari kulit kasar dan kering mencegah dan mengatasi jerawat membersihkan komedo hingga mengurangi kelebihan minyak di wajah.

Industri kosmetik ingin kita percaya kalo tampil cantik itu tidak bisa didapatkan dari bahan sederhana dan murah. Setidaknya itulah gambaran kosmetik dan kecantikan modern ini. Hingga membuat banyak wanita rela menghabiskan banyak uang untuk perawatan wajah, rambut, kulit, dan lain-lain. Saya tidak ingin mengatakan kalau semua produk kecantikan itu tidak baik dan mengandung bahan-bahan beracun. Karena kenyataannya, ada banyak produk berkualitas yang dibuat dari bahan-bahan berkualitas yang bisa memberikan hasil maksimal. Walau demikian, kita harus tetap waspada karena banyak orang yang mencoba berusaha mengeruk keuntungan dengan menjual kosmetik berkualitas rendah dan berbahaya.

7 Langkah Agar Terlihat Cantik Alami

Kecantikan tidak abadi, sehingga perlu dirawat agar bisa bertahan lebih lama. Selain merawat kecantikan dengan produk-produk instan dari produsen kosmetik, kita juga bisa meluangkan waktu untuk membuat sendiri berbagai produk dari bahan alami (natural) agar tampil lebih cantik tanpa perlu mengeluarkan banyak uang membeli produk kosmetik mahal.

Walau demikian, tidak dipungkiri apabila penggunaan bahan alami untuk mempercantik diri selalu membutuhkan waktu dan usaha yang lebih banyak karena perlu diolah terlebih dahulu. Nah, bagi kamu yang punya banyak waktu luang, kamu bisa mencoba 7 langkah cantik natural berikut ini, yang tidak hanya akan membuatmu terlihat makin menawan, tapi juga akan membuatmu tampil lebih menarik, sehat, segar, dan bercahaya.


1. Mengatasi kulit kasar dan kering


Langkah pertama agar terlihat cantik alami adalah dengan mengatasi kulit kasar dan kering. Kulit yang kasar selalu sanggup membuat kita merasa malu ketika disentuh atau menyentuh seseorang. Bagi kamu yang merasa punya kulit kasar, kamu bisa merawatnya dengan beberapa cara berikut ini agar lebih halus dan sehat.

7 Steps Be a Natural Beauty

Mulailah mengatasi kulit kasar dengan mengetahui apa saja penyebab yang dapat membuat kulit menjadi kasar. Menurut penelitian, beberapa penyebab paling umum kulit kering, kasar, dan pecah-pecah adalah karena kulit tidak melakukan regenarasi secara normal, terlalu sering terpapar sinar matahari, sering terkena udara dingin, angin, kotoran, hingga berbagai bahan kimia.

Kalau kamu ingin tahu lebih jauh mengenai cara mencegah kulit kusam dan kering dengan menggunakan bahan-bahan alami, kamu bisa membaca 7 cara mencegah kulit kering yang bisa kamu praktekkan sendiri di rumah.

Selain menghindari faktor penyebab kulit kasar, kamu juga bisa mengatasi kulit kasar dengan cara:

  • Rutin menggunakan pelembab, terutama pelembab dari bahan alami seperti minyak kelapa, minyak zaitun, atau skin pack yang terbuat dari buah-buahan.
  • Biasakan menggunakan sarung tangan ketika melakukan berbagai pekerjaan, misalnya saat berkebun, ketika mencuci piring, dan lain-lain.
  • Lakukan eksfoliasi untuk mengangkat sel-sel kulit mati agar sel-sel yang baru dan sehat serta lebih halus bisa menggantikan sel kulit yang sudah mati tersebut
    Gunakan masker mentimun. Cara membuatnya:
    • Lumat beberapa mentimun segar. Kemudian campurkan dengan 1 sdt gula lalu simpan di dalam kulkas selama beberapa saat.
    • Setelah itu, oleskan campuran tersebut pada kulit wajah dan leher lalu biarkan mengering selama 10 menit
    • Setelah itu bilas wajah dengan air dingin dan keringkan

    Cara mencegah dan mengatasi kulit berjerawat


    Saat kita masih kecil, kita selalu ingin tumbuh besar dan menjadi seorang remaja yang cantik.Tapi, siapa yang sangka jika perubahan dari anak-anak menjadi orang dewasa kadang-kadang menghadirkan masalah tersendiri. Salah satu masalah tersebut adalah jerawat. Nah, kalau kamu adalah seorang remaja yang kebetulan berjerawat, kamu bisa mencoba beberapa tips merawat kulit berjerawat berikut ini agar wajahmu bebas jerawat dan mulus.

    Tapi, sebelum kita mulai membahas beberapa paket alami untuk merawat kulit wajah, ada baiknya kamu tahu beberapa hal penting yang berkaitan dengan face pack (paket wajah) yang akan kita buat:
    • Terapkan pelembab setelah mencuci wajah
    • Selalu terapkan face pack setelah wajah bersih dan kering
    • Pastikan kamu membersihkan paket wajah setelah 20 menit, kemudian dikeringkan
    • Biasakan mencuci wajah menggunakan air hangat sebelum dan setelah menerapkan bahan alami agar hasilnya lebih maksimal
    • Lakukan eksfoliasi ringan sebelum menerapkan paket wajah, cara ini bisa memberikan hasil yang lebih baik
    • Bahan-bahan alami untuk merawat dan mengatasi kulit berjerawat biasanya bekerja secara efektif dalam jangka waktu setidaknya dua minggu atau lebih


    Paket wajah daun mint home made untuk wajah berjerawat


    • Sediakan beberapa lembar daun mint dan madu
    • Giling daun mint tersebut dan tambahkan sedikit madu. Aplikasikan paket wajah tersebut ke seluruh permukaan kulit muka
    • Setelah mengering, cuci dan bilas wajahmu


    Cara membersihkan komedo di wajah


    Agar terlihat cantik alami, Anda wajib menyingkirkan komedo dari wajah. Kalau kamu ingin menyingkirkan komedo dengan cara alami, kamu bisa mencoba paket wajah di bawah ini, yang akan membantumu menghilangkan kotoran serta minyak penyebab pori-pori tersumbat.

    7 Langkah Agar Terlihat Cantik Alami


    Paket wajah oatmeal dan yogurt

    • Sediakan 3 sdm oatmeal, kemudian haluskan
    • Tambahkan 2 sdm yogurt
    • Tambahkan juga 1 sdm minyak zaitun dan 1 sdm air lemon, lalu aduk hingga rata
    • Oleskan dan pijat secara lembut paket wajah tersebut di kulit muka. Diamkan selama 10-15 menit
    • Setelah itu bersihkan dan cuci dengan menggunakan air hangat
    • Kamu bisa mencoba paket ini setiap hari untuk mendapatkan hasil terbaik


    Tips mengurangi kelebihan minyak di wajah


    Agar terlihat cantik natural pemilik kulit wajah berminyak wajib merawat wajahnya secara teratur, karena wajah berminyak cenderung mudah berjerawat, berkomedo, sehingga tampak kurang menarik. Agar wajahmu tidak terlalu berminyak, kamu bisa menerapkan paket wajah berikut ini secara rutin.

    • Sediakan 2 sdt Fuller’s earth
    • 1 sdt air lemon, dan
    • Air mawar
    • Campuran bahan-bahan tersebut hingga rata
    • Terapkan di seluruh permukaan wajah dan biarkan selama 15 menit
    • Setelah itu bersihkan dan bilas dengan air dingin
    • Terapkan paket wajah ini 2 kali seminggu untuk mengatasi kulit berminyak


    Cara mengecilkan pori-pori wajah


    Pori-pori wajah yang besar membuat kita sering merasa tidak percaya diri sehingga terpaksa menggunakan kosmetik tebal untuk menutupinya. Terlalu sering menggunakan kosmetik tebal sebenarnya tidak baik karena wajah akan kesulitan bernafas. Kalau kamu pengen punya kulit wajah berpori-pori kecil, kamu bisa mencoba paket wajah berikut ini.

    7 Langkah Agar Terlihat Cantik Alami

    • Sediakan 1-2 sdm jus/air tomat
    • Setengah sdm bubuk kayu cendana
    • 1 sdm fuller’s earth
    • Sejumput bubuk kunyit
    • Campurkan bahan tersebut hingga rata
    • Oleskan secara merata di wajah, kemudian biarkan selama 15 menit lalu bilas dengan air
    • Keringkan wajahmu, lalu terapkan pelembab setelahnya
    • Gunakan paket wajah ini dua kali seminggu


    Tips melawan tanda-tanda penuaan


    Untuk tampil cantik natural, kita harus tahu bagaimana cara merawat kulit agar tidak mudah mengalami penuaan. Salah satu cara alami untuk menjaga agar kulit wajah terlihat tetap awet muda adalah dengan menerapkan paket wajah berikut ini:
    • Ambil satu pisang berukuran sedang yang sudah matang, kemudian lembutkan
    • Tambahkan 1 sdm krim
    • Tambahkan juga 1 sdm madu dan 1 sdm tepung oat
    • Setelah dicampur rata, oleskan pasta tersebut di seluruh permukaan wajah dan leher. Diamkan selama 30 menit
    • Setelah itu bersihkan dan bilas dengan menggunakan air hangat


    Menyingkirkan bulu-bulu halus di wajah


    Bulu-bulu halus yang tumbuh di wajah kita (wanita) seringkali membuat kita merasa malu tampil di depan umum. Nah, kalau kamu tertarik untuk menyingkirkan bulu-bulu halus tersebut, ada beberapa cara alami yang efektif. Salah satunya adalah:

    • Ambil beberapa sendok daging pepaya matang
    • Tambahkan 1 sdt bubuk kunyit
    • Kemudian aduk rata campuran tersebut hingga membentuk pasta
    • Oleskan pasta tersebut di seluruh permukaan wajah yang terdapat rambut-rambut halus
    • Pijat-pijatlah dengan lembut untuk memastikan agar pasta bisa terserap dengan baik ke dalam kulit.
    • Diamkan 15 menit, kemudian cuci dan bilas dengan air hangat
    • Ulangi proses ini setidaknya dua minggu sekali untuk menghilangkan rambut-rambut halus tersebut

    Tips agar terlihat cantik alami selain dengan melakukan berbagai perawatan kulit dan wajah di atas adalah dengan menerapkan make up natural yang cocok untuk jenis kulitmu. Kalau kamu tertarik untuk membeli make up berkualitas impor dengan harga murah dan gratis ongkos kirim kamu bisa melihat beberapa pilihannya disini.


      Share this post



      ← Older Post Newer Post →


      • trimakasih tips nya sangat bermanfaat

        Produk Kecantikan Wanita on

      Leave a comment

      Please note, comments must be approved before they are published.